banner 728x250

Cihaurbeuti Berduka, Bencana Alam Tanah Longsor dan Banjir di Desa Sukamaju

Kab.Ciamis mediakeadilanrakyat.com –
Hujan deras mengguyur wilayah kecamatan Cihaurbeuti kabupaten Ciamis pada sore kemarin hingga malam ( Minggu,11/09/2022 ) mengakibatkan tanah longsor dan banjir dibeberapa wilayah desa yang ada di kecamatan Cihaurbeuti. Dan yang lebih parah terjadi di desa Sukamaju hingga merenggut nyawa.

Peristiwa tersebut serentak menjadi perhatian Bupati Ciamis Dr. H. Herdiat Sunarya sehingga beliau langsung melakukan peninjauan ke wilayah Bencana Alam yang terjadi di Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, pada Senin (12/09/2022).

Menurut kepala desa Sukamaju Dede Engkuh saat dimintai keterangan Media KR mengatakan, Bencana alam tanah Longsor terjadi sekitar pukul 20.30 WIB disaat hujan deras yang terjadi dibeberapa titik dan ruas jalan, ” Yaa, ada 3 dusun yakni Dusun Cikijang Tonggoh , Dusun Desa /Sukamaju, dan Cikujang Hilir. Namun yang lebih parah didusun Cikujang Tonggoh, pasalnya sebuah rumah tertimpa longsoran tanah hingga merenggut 2 nyawa yang masih anak-anak yakni De (12 thn ) dan DN (4 Thn ) keduanya ditemukan tertimbun tumpukan tanah.” Ucapnya.

Namun pada saat itu pun kami beserta relawan desa dibantu lainya langsung sigap menangani peristiwa yang tak disangka akan menimpa desanya. Sehingga keduanya dapat ditemukan walau tak terselamatkan, Semoga keduanya diterima iman islam dan ditempatkan disurganya Alloh SWT. Terang Dede Engkuh.

Sementara di tempat terpisah Kepala Puskesmas Sukamulya Tampo Sari Widyastuti,S.Kep,Ners menambahkan, begitu mendapat kabar kami beserta nakes langsung berangkat ke TKP dan mengevakuasi korban lainya ditempat pengungsian yakni di balai desa,mesjid jamie dan pustu Sukamaju guna memberikan pertolongan medis sekaligus memberikan suport. Dan alhamdulillah sampai pagi ini sebagaian telah kembalj kerumahnya dan sebagian lainya tinggal ditempat yang lebih aman. Terangnya.

Namun kami tetap akan melakukan pemantauan kesehatan bagi warga, salah satunya petugas nakes ada yang berada di wilayah bencana dan satunya lagi di Pustu Sukamaju guna lebih mengefektifkan sekaligus tanggap dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Tandas Kapus.

Sampai dengan saat ini dari ketiga dusun tersebut dengan jumlah 114 KK dan terdiri dari 324 Jiwa, sudah 30 KK dengan jumlah 133 jiwa yang diungsikan ketempat yang lebih aman.

Dan Pada pelaksanaan peninjauan Bupati Ciamis Dr.H.Herdiat Sunarya memberikan arahan kepada kepala OPD terkait, dan para tokoh masyarakat guna mengantisipasi adanya bencana susulan.

Pada kesempatan tersebut Bupati Herdiat menghimbau kepada masyarakat agar terus waspada terhadap bencana. Beliaupun mengintruksikan kepada Dinas Kesehatan, BPBD, Dinsos, dan Kepala OPD Terkait lainnya agar tetap siaga dengan adanya bencana tersebut.

Dalam pantauan kami dilapangan beberapa alat berat pun sudah di turunkan guna membuka akses jalan yang tertimbun material longsor, juga Dinas Perhubungan dan PLN melakukan perbaikan JPU, Tagana, BPBD Kab.Ciamis, Damkar, Satuan Polres Ciamis Polda Jabar juga diterjunkan dan relawan lainya. ( Die ).

Editor: Didi Supriadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *